Nepenthes Clipeata

Kingdom         :  Plantae
Divisi              : Magnoliophyta
Kelas               : Magnoliopsida
Ordo               : Caryophyllales
Family             : Nepenthaceae
Genus             : Nepenthes
Species            : N. clipeata


Neppenthes clipeata termasuk kedalam famili Nepenthaceae yang merupakan tumbuhan karnivora yang dapat memakan serangga-serangga kecil, beberapa jenis Nepenthes lainnya dapat menjebak tikus hingga mati di dalam kantongnya. Ciri khusus dari spesien ini yang membedakannya dengan spesies lainnya adalah sulur kantong yang tumbuh dari tengah lembaran daun, hal ini diduga berhubungan dengan habitatnya yang berada pada tebing-tebing bukit Kelam yang mendapatkan sinar matahari langsung. N. clipeata sangat langka, bahkan di habitat aslinya tumbuhan ini sudah hampir punah. Satu-satunya habitat alami kantong semar ini adalah di kawasan Bukit Kelam, Kabupaten Sintang, Kalimantan barat. Sifatnya yang endemik dan jumlahnya yang semakin sedikit membuat spesies ini semakin diburu oleh kolektor.

0 comments:

Post a Comment